20 Desember 2011

Number 1 HYIP : HYPERCOMPOUND

HYPER COMPOUND
HyperCompound - Solid. Professional. Profitable.

Disini saya iseng iseng untuk mencoba membahas HYIP long term yang pada saat saya menulis ini merupakan HYIP nomor 1 yang paling banyak diminati investor untuk menginvetasikan uangnya kedalam bisnis online program HYIP yaitu HYPERCOMPOUND.

HYIP long term ini mulai beroperasi pada tanggal 21 Juni 2011. Design sangat menarik, script unik, DDOS, dan SSL dari EssentialSSL CA dari Comodo. Mulai menguasai pasar investor HYIP setelah runtuhnya beberapa HYIP saingan seperti Powerfull strategy, Neo Progress, Premoney, Safe Deposit  dan semakin ditinggalkannya HYIP long term lawas seperti Reprofinance dan Macro Trade. 

Secara garis besar plan investasi online di hypercoumpund sangat menarik. Masa kontrak yang ditawar 100 hari kerja dengan minimal investasi $1. Selama periode investasi ini pembayaran bunga akan terus meningkat sebesar 0.01% setiap harinya hingga mencapai 1%. Hal ini berkebalikan dengan biaya untuk penarikan modal anda yang semakin menurun dari hari per hari konrak sebesar 1 %. Setelah 100 hari kerja maka modal anda dapt kembali tanpa ada potongan sedikit pun. Anda juga mempunyai pilihan untuk mengcompound mulai dari 1% sampai dengan 100% untuk setiap plan investasi.

Sistem compound inilah yang saya liat menjadi permasalahan di hypercompound. Banyak investor yang iseng untuk melakukan compounding 100% dengan modal yang minim, setelah mereka gagal di HYIP long term lainnya sekitar bulan September-November karena minimal investasi di hypercompound hanya sebesar $1 ketika masa jatuh tempo berahir. Dengan modal $1 anda bisa mendapatkan $1285 di plan terlama yaitu 300 hari. Untuk plan normal yaitu 100 hari dengan modal $10 anda bisa mendapatkan $74, dan ini telah banyak dilakukan para investor!!!!!  sampai dengan saat ini hypercompound telah beroperasi selama 182 hari beroperasi.

Kemudian ada 2 hal lagi menjadi perhatian saya. Pertama yaitu diterimanya sistem pembayaran dengan Alert Pay mulai tanggal 12 Desember 2011. Menurut pendapat saya diterimanya pembayaran melalui Alert Pay ditenggah tengah perjalanan suatu HYIP  merupakan salah satu penyebab runtuhnya suatu HYIP. Alasan saya karena di Alert Pay ada yang namanya sistem dispute sama seperti Paypal yaitu permintaan kembali dana yang telah di keluaran oleh pembeli (dalam hal ini investor) apabila tidak mendapatkan haknya (profit harian). Apabila investor pengguna Alert Pay tidak menerima profit selama 48jam seperti yang tertera dalam faq hypercompound, maka kepanikan langsung melanda investor dengan cara membuka dispute ke hypercompund. Hal ini menyebabkan diblokirnya account Alert Pay Hypercompound. Ahirnya keruntuhan tidak dapat dihindari.

Yang kedua adalah adanya pengumuman dari hypercompound bahwa pada tanggal 3 Februari 2012 akan melangsungkan simposium tahunan di Hawai dengan mengundang para investor yang mempunyai banyak referal dan investor dengan modal yang besar. Hal ini mengundang banyak investor untuk mempromosikan hyipercompound yang effestnya akan berdampak kepada kenaikan jumlah investasi di hyipercompound itu sendiri. Semoga yang diajak berlibur ke Hawai bukan hanya staff dari hypercompound saja yang sudah menjadi milyarder. Berapa lama lagikah hypercompound akan bertahan?

Hal di atas hanyalah hasil pikiran dari seorang amatir di dunia bisnis investasi HYIP.
Anything is possible in the HYIP world so be wisely and dont greedy


4 komentar:

  1. sip! langsung keluar review nya...so??? 100 hari kedepan masih aman ga boe?!?

    BalasHapus
  2. wew....dibaca yg teliti review ku
    udah kuberi warning tuh........100hari? berdoa aja. hehehehe......
    pending dimana2 tapi yang hoki masih instant

    BalasHapus
  3. Tidak lama setelah saya menulis tulisan ini pada tanggal 27 Desember Hypercompound dinyatakan KO

    BalasHapus
  4. mampir kesini gan, ni hyip sudah dari th 2004 sampai sekarang masih tetap membayar
    http://www.hyifund.com/?id=80761

    kalau mau yang gratisan, ini ada lagi ( bisa dibilang ini murni investasi, soalnya gak kayak hyip)
    http://intofarm.com/24593

    BalasHapus